Pondok Pesantren Al-Amin Mojokerto

PERTEMUAN RUTIN KKMA 2 DAN KKMA 4 KAB. MOJOKERTO JUNI 2022

Al Amin News – Kelompok Kerja Kepala Madrasah Aliyah (KKMA) 2 dan 4 Kab. Mojokerto menyelenggarakan pertemuan rutin bulan Juni 2022 pada hari Kamis (09/06/22). Pertemuan yang diselenggrakan di MA Pesantren Al-Amin putri ini dihadiri Kepala Kasi Pendidikan Madrasah (Pendma) Kantor Kemenag Kabupaten Mojokerto, Ama Noor Fikry.

Dalam sambutannya, beliau menyampaikan pentingnya kepala madrasah memiliki kompetensi memadai untuk menggerakkan dan mengembangkan semua potensi yang ada di madrasah karena kepala madrasah berperan penting sebagai pemimpin dalam manajemen madrasah, termasuk mengatur guru dan siswa. Lima kompetensi itu adalah Kepribadian, Manajerial, Kewirausahaan, Supervisi, dan Sosial. “Kelima kompetensi tersebut saling terkait dalam manajemen berbasis sekolah dan memerlukan partisipasi masyarakat.” pungkasnya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *